A review by febrianikmadusari
The Stone Sky by N.K. Jemisin

5.0

Novel ini melanjutkan kisah dunia yang terguncang oleh peristiwa apokaliptik dan berfokus pada perjuangan dua karakter utama, Essun dan putrinya Nassun, yang masing-masing memiliki kekuatan luar biasa untuk mengendalikan energi bumi.
The Stone Sky menekankan pada hubungan ibu-anak yang kompleks antara Essun dan Nassun. Kedua karakter memiliki tujuan yang sangat berbeda: Essun berusaha menyelamatkan dunia, sementara Nassun, yang trauma dengan segala penderitaan yang dialaminya, mempertimbangkan untuk menghancurkannya.
Di penutup seri ini terungkap bagaimana bulan menghilang dan bagaimana asal mula sebuah kota spektakular di masa lalu runtuh karena ambisi manusia untuk menguasai dunia. Juga bagaimana hubungannya dengan Hoa dan Antimony.
Salah satu aspek paling menarik dari The Stone Sky adalah cara Jemisin menggambarkan sejarah dan sains fiksi spekulatif, menggabungkan unsur magis dengan konsep ilmiah tentang energi dan geologi. Ini menciptakan dunia yang terasa nyata meskipun fiksi, dengan lapisan makna yang mendalam. Secara keseluruhan, The Stone Sky adalah akhir yang memuaskan untuk trilogi The Broken Earth.